Created (c) by Princexells Seyka (Princelling Saki)

Ternyata Indonesia Punya Sinden Impor


wayang kulit
Tak akan ada habisnya jika kita membicarakan tentang kekayaan indonesia. Dari keanekaragaman alamnya sampai kebudayaan yang berlimpah. Berbicara tentang kebudayaan, di dataran jawa terdapat seni wayang kulit yang begitu terkenal. Ya, wayang kulit kini telah menjadi hiburan kelas dunia yang mendunia. Sampai-sampai warga asing pun terpesona dengan seni kebudayaan yang dikenalkan oleh salah satu sunan walisongo ini. Selain itu kita juga harus berbangga, karena ternyata batik Indonesia telah banyak dipakai oleh sejumlah kalangan selebritis hollywood lho.


Back to topic, bukti wayang kulit telah mencuri perhatian dunia adalah beberapa warga asing telah menjadi bagian dari seni kebuadayaan tersebut. Sebut saja Hiromi Kano dan Elizabet Karen, dua sinden kondang ini ikut berpartisipasi dalam melestarikan kesenian wayang kulit.

Hiromi Kano


sinden Hiromi Kano
Hiromi Kano, Tak disangka sinden yang berasal dari kota chiba jepang tersebut telah mengantongi penampilannya dengan 162 dalang se-Indonesia. Warga negara jepang tersebut kini bertempat tinggal di surakarta, tepatnya di kampung Bonoroto, plesungan, gondangrejo, Kab. Karanganyar.

Wanita yang pernah menempuh studi di Tokyo College of Music itu jatuh cinta pada kesenian jawa dari sebuah tembang mocopat berjudul "pocung". Dari situlah ia mulai belajar lebih serius tentang kebudayaan jawa. Dan bakatnya diasah sambil menempuh studi di STSI Surakarta.

Elizabeth Karen


sinden Elizabeth Karen
Berbeda dengan Elizabeth Karen, sinden bule ini berasal dari negara Amerika. Sinden yang kini berdomisili di kota Malang ini berasal dari chicago. Kecintaannya terhadap kebudayaan Indonesia terutama Jawa dimulai semenjak ia masih kecil. Istri dalang Ki sholeh ini berhasil membangun padepokan seni Mangun Dharma di dusun Kemulan, Desa TulusBesar, Kecamatan Tumpang, Malang.

Dari pernikahannya dengan sang Dalang ia telah dikaruniai 2 anak. Kini ia menjadi sinden tersohor di daerah jawa timur. Selain itu, ia memilih untuk menjadi sinden freelance, "biar bisa kemana-mana dan banyak pengalaman" ungkapnya.

Dari ulasan singkat diatas, kita perlu menyadari bahwa pada hakekatnya kita bangsa Indonesia kaya akan nilai-nilai kebudayaan leluhur dari segala aspek. Jika mereka orang asing saja cinta terhadap budaya bangsa Indonesia, kenapa kita tidak??

Artikel Terkait: Ternyata Indonesia Punya Sinden Impor

Description: Ternyata Indonesia Punya Sinden Impor Rating: 5.0 Reviewer: infoadmin ItemReviewed: Ternyata Indonesia Punya Sinden Impor
Comments
0 Comments

{ 0 comments... read them below or add one }